Jumat, 22 November 2019

Gejala Depresi Yang Sering di Alami

Remaja adalah waktu manusia berumur belasan tahun. Pada masa remaja manusia tidak dapat disebut sudah dewasa tetapi tidak dapat pula disebut anak-anak. Masa remaja adalah masa peralihan manusia dari anak-anak menuju dewasa.
Dalam masa ini seseorang sedang mencari jati diri, biasanya remaja memiliki banyak masalah yang harus mereka hadapi, baik itu dari pendidikan pertemanan keluarga nah sering kali remaja menjadi stres bahkan depresi.
Bagaimana sih cara kita mengetahui orang yang sedang depresi berikut adalah ciri ciri orang depresi. Gejala atau ciri-ciri depresi yang timbul bukan hanya sekadar rasa sedih atau tidak peduli sesaat. Ciri-ciri orang depresi dapat dilihat dari 2 aspek, yaitu psikologi dan fisik. Dari aspek psikologi, ciri-ciri depresi meliputi :


  • Selalu dibebani rasa bersalah.
  • Merasa putus asa, rendah diri dan tidak berharga.
  • Selalu merasa cemas dan khawatir yang berlebihan.
  • Suasana hati yang buruk atau sedih secara berkelanjutan.
  • Mudah marah atau sensitif, serta mudah menangis.
  • Sulit berkonsentrasi, berpikir, dan mengambil keputusan.
  • Tidak tertarik dan tidak memiliki motivasi terhadap segala hal.
  • Timbul ide untuk menyakiti diri sendiri atau percobaan bunuh diri.


Sementara itu, dari aspek fisik ciri-ciri depresi terdiri dari:


  • Selalu merasa kelelahan dan hilang tenaga.
  • Selera makan menurun atau tidak berselera makan.
  • Insomnia atau malah terlalu banyak tidur.
  • Pusing atau rasa nyeri yang tidak jelas alasannya.
  • Pergerakan tubuh dan bicara yang lebih lambat dari biasanya.
  • Tidak ada gairah seksual.
  • Perubahan berat badan.
Setelah kita mengetahui gejala depresi entah itu teman atau orang terdekat sebaiknya kita dengarkan curhatan mereka dan jangan biarkan mereka sendiri, karena umurnya orang depresi akan menarik diri dari lingkungannya.
Dan untuk anda yang sedang mengalami depresi Menurut George Krucik, MD, depresi cenderung membuat Anda merasa kehilangan terhadap hal-hal yang biasanya Anda suka. Karena itu, relaksasi jadi penting. Anda dapat mencoba gerak tubuh yang membikin rileks.

Semoga bermanfaat 😊

Tidak ada komentar:

Posting Komentar